Keluarga Besar Eks Walikota Parepare Dukung Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar
Parepare, Rakyat News – Dukungan ke pasangan nomor urut 4 Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka) memang tak ada hentinya. Tak terkecuali di Kota Parepare.
Di kota berjuluk “bandar madani” ini, Ichsan YL-Cakka mendapat dukungan dari berbagai komunitas dan tokoh. Termasuk keluarga besar almarhum HM Zain Katoe,
eks Walikota Parepare dua periode.
Dukungan keluarga besar mantan Ketua Golkar Parepare ini, ditunjukkan saat menjamu Ichsan YL dan rombongan untuk bersantap siang di kediaman keluarga Zain Katoe di Jalan Jendral Ahmad Yani, Selasa (11/4/2018) siang.
Saat menjamu Ichsan YL, sejumlah keluarga dekat Zain Katoe secara khusus menyambut dan berbaur dengan pelopor pendidikan gratis di Indonesia tersebut. Seperti kakak kandung Zain Katoe, Norma Katoe, serta sejumlah keluarga dekat lainnya.
Keponakan Zain Katoe, Adhi Katoe mengatakan, dukungan keluarga besar almarhum Zain Katoe bukan tanpa alasan. Menurutnya, duet yang maju lewat jalur perseorangan ini, memiliki kemampuan dan pengalaman sebagai pemimpin.
Ditambah lagi, baik Ichsan maupun Cakka selalu memegang komitmen. Sehingga sangat layak diberikan amanah untuk melanjutkan kepemimpinan Syahrul Yasin Limpo.
“Beliau berdua tidak diragukan lagi pengalaman dan kepemimpinannya.
Ditambah soal komitmennya yang pantang untuk dikhianati. Itulah kenapa keluarga kami memberi dukungan ke beliau,” tegas Adhi Katoe.
Sekadar diketahui, Zain Katoe semasa hidupnya dikenal sebagai wakikota yang merakyat dan sederhana. Pembawaannya yang selalu dekat dengan rakyatnya membuat namanya harum di Parepare.
Sementara itu, Ichsan YL menyampaikan rasa terima kasihnya atas ketulusan keluarga almarhum Zain Katoe yang memberikan dukungan di Pilgub, sekaligus menjamunya. (*)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan