RAKYAT NEWS, LUWU UTARA – Pertarungan menuju Parlemen pada pemilihan legislatif tahun 2024 mendatang semakin dekat.

Sejumlah nama baik wajah lama maupun pendatang baru menyatakan diri siap menuju parlemen baik ditingkat lokal , regional maupun pusat.

Kesiapan para calon anggota legislatif tersebut tercermin dari baliho-baliho yang sudah terpasang di berbagai tempat baik di lapangan, sudut dan perempatan jalan dengan harapan mereka bisa terlhat jelas dan gampang dilihat oleh masyarakat.

Bicara tentang parlemen lokal, di Daerah Pemilihan tiga ( Dapil III ) meliputi kecamatan Bone-Bone dan Tana Lili, Kabupaten Luwu Utara, ada satu nama yang digadang-gadang bisa meraih 1 tiket ke kursi legislatif dari Partai PDI Perjuangan.

Dia adalah Darwis, DM, lelaki kelahiran Desa Bantimurung Kecamatan Bone-Bone 1967 ini merupakan sosok yang tak asing lagi bagi warga, mengingat yang bersangkutan merupakan sosok yang sejak dari dulu di kenal bersahaja dan bermasyarakat.

Meski hanya putra seorang petani, tapi tekad dan semangatnya begitu kuat untuk bertarung memperebutkan kursi di parlemen Luwu Utara.

Ditunjang dengan berbagai pengalaman ditingkat desa serta pergaulan yang luas serta banyak memperjuangankan kepentingan masyarakat menjadi modal besar bagi seorang Darwis DM untuk bisa merebut simpati masyarakat di Dapil III Bone-Bone dan Tana Lili.