Begitupun kata dia dengan Siti yang merupakan publik figur dan punya rumpun keluarga besar di Polman. “Sehingga, pasca pasangan ini intens sosialisasi ke masyarakat, elektoralnya naik, yang tentu itu jadi alasan utama kita juga. Dan ini terbukti melalui analisis ilmiah lewat metode survey oleh beberapa lembaga survey,” tuturnya.

3. Mudah Menarik Simpati dan Dukungan Masyarakat

Alasan ketiga karena melihat dari segi karakteristik pemilih. Bebas-Siti dianggap sebagai pasangan saling melengkapi ketika memimpin Polman. “Sehingga kami menganggap pasangan Besti ini akan mudah menarik simpati dan dukungan masyarakat. Andi Bebas yang merupakan tokoh senior dan punya basis keluarga besar,” ucapnya.

Dipadukan dengan Siti yang secara emosional bisa merangkul para perempuan secara gender dan para millenial serta Gen Z dari sisi sebagai publik figurnya. “Tentu menjadi modal yang bagus untuk kontestasi di Polman,” paparnya.