Janji Amri-Rahman di Pilkada Makassar: Ekonomi, Kesehatan, dan Transportasi
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Pasangan calon Wali dan Wakil Wali Kota Makassar, Amri Arsyid-Abdul Rahman Bando, menjanjikan tiga program jika menang dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, salah satunya menunjang ekonomi masyarkat.
“Kita mau ekonomi meningkat, kita mau tidak ada lagi yang hidup dibawah garis kemiskinan, pendidikan merata, tidak ada lagi ibu-ibu yang pusing cari sekolah untuk anak-anaknya setiap tahun ajaran baru,” kata Amri saat kampanye di Kelurahan Bara-Baraya Induk, Kecamatan Makassar, Rabu (23/10/2024).
Bukan hanya itu, perbaikan fasilitas pelayanan kesehatan dan sarana transportasi umum juga dijanjikan oleh Amri-Rahman.
“Sarana transportasi kita akan kita perbaiki. Kalau transportasi bagus, nyaman dan aman, tidak perlu-mi bapak ibu pakai kendaraan pribadi lagi untuk kemana-mana dan kemacetan juga bisa teratasi,” ujar Amri.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan