RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Ketua Demokrat Makassar, Adi Rasyid Ali (ARA) menanggapi hasil survei Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Makassar yang dikeluarkan Insert Institute pada Minggu 3 November 2024 lalu.

Kata Rasyid, pasangan calon Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (MULIA), selalu di tempatkan pada posisi teratas dalam setiap rilis lembaga survei.

“Kalau kita bicara soal survey, saya kira hampir semua lembaga survei punya cara dan metodologi sendiri. Alhamdulillah dimana semua lembaga survey menempatkan MULIA is number one. Tapi itu semua tidak membuat tim pemenangan MULIA lengah harus tetap waspada,” kata dia kepada Rakyat News, Kamis (7/10/2024).

Pada hasil survei Insert Institute, Munafri-Aliyah mendapatkan 39,2% dan Andi Seto Gadhista Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi, mengejar di angka 30,5%, yang dinilai oleh Pengamat Politik Universitas Hasanuddin, Ali Armunanto bahwa survei MULIA semakin menurun.

“Kalau kita lihat, hasil survei Appi (Munafri) perlahan melandai sedangkan Seto makin melejit,” kata Ali saat sebagai Panelis di rilis hasil survei Insert Institute, Minggu (3/11/20024).

Atas itu, ARA mengatakan bagaimana pun pasangan MULIA akan tetap kokoh hingga hari pencoblosan Pilkada pada 27 November mendatang.

“Sejak debat kandidat kemarin survey MULIA semakin menguat dan kokoh. Kenapa, karena tingkat kepercayaan rakyat kota Makassar sudah Sehati Teruskan Kebaikan agar makassar Aman dan semuanya Insya Allah akan menyatu di MULIA pada tgl 27 November 2024 nanti,” lanjut ARA.