RAKYAT NEWS, MAKASSAR – Lembaga Indikator Politik Indonesia (LIPI) merilis hasil surveinya, Kamis (21/11/2024). Metode yang digunakan yakni Random Sampling dari 800 responden yang tersebar di 15 kecamatan di Kota Makassar.

Ada yang menarik dari hasil survei tersebut. Calon Wakil Walikota Makassar nomor urut 3, Ilham Ari Fauzi Amir Uskara, rupaya lebih banyak disukai masyarakat daripada Calon Wakil Walikota Makassar nomor urut 2, Rezki Mulfiati Lutfi.

Padahal, Ilham Fauzi atau yang akrab disapa Daeng Tayang merupakan figur yang namanya baru masuk bursa politik saat mendaftar sebagai Calon Wakil Walikota Makassar mendampingu Indira Yusuf Ismail.

Sedangkan Rezki Mulfiati atau biasa disapa Kiki merupakan mantan legislator Sulsel periode 2019-2024, dan kembali terpilih untuk periode 2024-2029 meski harus mengundurkan diri karena ikut pilkada.

Dari data hasil survei yang dirilis LIPI, tingkat kesukaan masyarakat kepada sosok Ilham Fauzi sebesar 70,8 persen. Sementara Rezki Mulfiati hanya 65,9 persen.

“Kami menggunakan metode multistage random sampling. Margin of eror kurang kebih 3,5 persen, dengan tingkat kepercayaan 95 persen,” ungkap Peneliti Utama Indikator, Rizka Halid, yang disampaikan secara vitual.

Sekedar diketahui kedua figur tersebut merupakan dari generasi berbeda. Ilham Daeng Tayang adalah generasi Z atau gen Z, sementara Kiki dari generasi milenial.

Dari laman resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU), Ilham Ari Fauzi Amir Uskara lahir di Kota Makassar pada tahun 1998. Sementara Rezki Mulfiati Lutfi lahir di Pare-pare pada tahun 1988.

Untuk pendidikan terakhir, Ilham Fauzi tercatat telah lulus di Universitas Indonesia (UI) dengan gelar Sarjana Teknik (ST). Sementara Rezki Mulfiati tercatat hanya lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Makassar.