Parpol Boleh di NA-ASS, Tapi Hati Pentolan PAN Tetap di IYL-Cakka
Makassar, Rakyat News – Rekomendasi partai boleh jatuh ke kandidat lain. Tapi “hati” dan dukungan kader tak bisa dibeli dengan materi. Setidaknya ini ditunjukkan sejumlah kader parpol pengusung NA-ASS, NH-Aziz, serta Agus-TBL.
Kendati secara kelembagaan, partainya mengusung kandidat lain, namun sejumlah pentolannya justru semakin sehati dengan duet Ichsan Yasin Limpo-Andi Mudzakkar (IYL-Cakka).
Selain PPP se-Sulsel yang semakin solid ke IYL-Cakka, sejumlah kader Golkar juga makin mantap dibarisan “Mister Komitmen”. Begitu pun sejumlah pentolan PAN kini penuh semangat mempertegas sikapnya.
Dukungan kader PAN memang seolah tak bisa lagi ditawar. Selain karena hubungan emosional dengan IYL-Cakka yang memang terbangun sejak lama, PAN juga sebelumnya massif mensosialisasikan pasangan yang dikenal komitmen, tegas dan merakyat ini.
Penegasan dukungan kembali dipertegas saat dua Ketua DPD PAN, yakni Ketua PAN Makassar Hamzah Hamid dan Ketua PAN Bulukumba Andi Zulkarnain Pangki bertemu di salah satu Warkop di bilangan jalan Boulevard, Makassar, Selasa (6/3/2018).
Hamzah yang tiba belakangan langsung mengajak Andi Nain, sapaan Zulkarnain Pangki untuk salam komando sambil mengacungkan 4 jari sebagai simbol dukungan ke passangan nomor 4 IYL-Cakka.
“Salam komandan dulu, kasi naik 4 jarita,” ajak Hamzah yang langsung disambut Andi Nain, sambil momen ini diabadikan sejumlah wartawan.
Andi Nain dan Hamzah Hamid juga terang-terangan melakukan salam punggawa, atau salam yang selama ini dipopulerkan oleh pasangan yang menggunakan tagline Bersama Membangun Sulsel itu.
Hal ini bukan pertama kalinya dilakukan Hamzah dan Andi Nain. Diketahui jaringan personal Andi Nain di Bulukumba, yakni AZP Community dikenal getol mensosialisaikan IYL-Cakka. Begitupun Hamzah Hamid yang beberapa kali terekam mengikuti kegiatan duet eks kepala daerah dua periode ini.
“Tetap Punggawa,” kata Andi Nain disela-sela perbincangannya yang disaksikan sejumlah kader PAN.
Selain dua ketua ini, sejumlah pentolan PAN di kabupaten/kota juga semakin mempertegas sikapnya ke IYL-Cakka. Bukan hanya itu, beberapa pengurus DPW secara terang-terangan berada dibarisan pemenangan pasangan koalisi rakyat ini. (*)
Tinggalkan Balasan