JENEPONTO, RAKYAT NEWS – Badan musyawarah dewan perwakilan rakyat daerah ( Bamus DPRD) Kabupaten Jeneponto menggelar rapat dengan agenda pelaksanaan rapat Paripurna pelantikan Ketua DPRD Jeneponto.

Rapat Bamus yang membahas tentang jadwal pelaksanaan rapat Paripurna pelantikan Ketua DPRD dan beberapa agenda lainnya berlangsung di ruang rapat komisi I DPRD Jeneponto, Kamis (27/5/2021).

Rapat tersebut dihadiri pimpinan dan anggota Bamus DPRD Jeneponto, dimana dalam rapat itu terdapat enam pembahasan.

“Kemarin Bamus telah melaksanakan rapat pembahasan jadwal pelaksanaan Paripurna. Ada enam yang kita bahas, kata Pimpinan DPRD Jeneponto, Irmawati Zainuddin.

Menurutnya, dalam rapat Bamus DPRD Kabupaten Jeneponto itu, disepakati beberapa jadwal pelaksanaan Paripurna.

“Dalam rapat Bamus itu disepakati jadwal Pelaksanaan Paripurna DPRD pelantikan Ketua DPRD Jeneponto, Senin, 31 Mei 2021 pukul 10.00 Wita, dan siangnya dilanjutkan Paripurna penyerahan LKPJ,” jelas Irmawati.

Selain itu, dalam rapat Bamus DPRD Jeneponto itu juga disepakati pelaksanaan Paripurna RPJMD dan Ramperda.

“Dalam rapat itu juga disepakati jadwal Paripurna RPJMD dan Ranperda, itu akan dilaksanakan pada hari, Rabu 2 Juni 2021 pukul 10.00 Wita, Paripurna RPJMD dan siangnya pukul 13.00 Wita Paripurna Ranperda,” ungkap Irmawati.

Legislator partai Golkar itu berharap agar pelaksanaan Paripurna pada 31 Mei dan 2 Juni 2021 berlangsung dengan lancar.

“Semoga jadwal pelaksanaan Paripurna DPRD Jeneponto yang telah disepakati dapat terlaksana dengan sesuai dengan jadwal dan dapat berlangsung dengan baik, aman dan lancar,” harap Irmawati Zainuddin. (Ibrahim)