RAKYAT NEWS, JAKARTA – Presiden terpilih Prabowo Subianto menceritakan pengalamannya kalah dalam dua pertarungan Pilpres melawan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Prabowo mengungkapkan bahwa setelah kekalahan tersebut, ia belajar banyak hal dari Jokowi setelah akhirnya bergabung dalam pemerintahan.

Saat memberikan sambutan di penutupan Kongres Partai NasDem, Ketua Umum Partai Gerindra tersebut menyelipkan candaan tentang Surya Paloh yang merupakan pendukung Jokowi dalam Pilpres 2014 dan 2019.

“Saya dulu rival Pak Jokowi. Mas Brewok (Surya Paloh) ini hebat, tahu saja mana yang kuat,” ucap Prabowo dalam sambutannya.

Prabowo juga menyatakan bahwa kekalahan dalam dua Pilpres melawan Jokowi membuatnya mampu belajar dari sang lawan. Hal ini membawanya meraih kemenangan dalam Pilpres 2024 yang berlangsung pada bulan Februari lalu.

“Setelah saya dikalahkan terus menerus oleh Pak Jokowi, lama kelamaan saya berpikir kalau bergabung saya dapat ilmu, dan demikian jadinya. Beliau ajak bergabung dan saya akhirnya menang deh,” ucap Prabowo.

“Sorry yee,” kalakar Prabowo, yang disambut tawa undangan kan kader NasDem.