Pinrang, Rakyat News – Calon Gubernur Sulsel nomor urut satu, Nurdin Halid menyempatkan untuk mengunjungi Kelurahan Cempa, Kecamatan Cempa, Kabupaten Pinrang, Rabu (4/4). Daerah tersebut merupakan tempat penugasannya saat mengelola perkoperasian setempat pada 1980 silam.

Selama kurun waktu 38 tahun, Ketua Dewan Koperasi Indonesia ini baru mengunjungi kembali tempat ini. Dirinya disambut penuh sukacita.

Warga setempat yang sudah menginjak usia senja masih mengingat lekat sosok NH. Mereka pun berangkulan saling melepas rindu. Senyum dan tawa terlepas ketika mengobrolkan kisah masa lalu.

NH turut mendatangi kediaman yang ditinggalinya saat bertugas di Cempa. Di rumah panggung itulah, NH menghabiskan hari-harinya.

Rumah itu kini masih tetap dihuni oleh Sambara dan anak-anaknya. Sambara mengenang, sosok NH begitu berjiwa sosial dan ramah. Karena itulah, kedatangan NH selalu dinantikan dan diterima hingga sekarang.

“Pribadi pak NH mabessa dan berjiwa sosial. Kalau datang pasti teriak panggil semua orang. Ramah memang kalau datang, semua yang ditemui pasti dipanggil dari luar rumah,” kenangnya.

Ia pun mengharapkan agar NH dapat terpilih menjadi Gubernur Sulsel selanjutnya. Kata Sambara, sosok NH yang perhatian pada rakyat dibutuhkan dalam kepemimpinan.

“Waktu tugas di sini, NH kelola banyak usaha, mulai dari gabah, kacang hijau. Dari dulu, dia  bantu petani kembalikan harganya jadi stabil dan meningkat,” terangnya. (*)