Toraja, Rakyat News – Tokoh adat Toraja, Tomina Puang Barumbun, meyakini Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel, Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz), meraih suara dominan di Kabupaten Tana Toraja maupun Kabupaten Toraja Utara. Toh, dari empat kandidat, hanya NH-Aziz yang merupakan representasi orang Toraja sekaligus memiliki kepedulian terhadap Toraja.

Puang Barumbun memprediksi NH-Aziz meraup minimal 40 persen suara atau di atas target parpol pengusung yang hanya 30 persen. Optimisme salah satu tetua adat Toraja itu tidak lepas setelah melihat antusiasme masyarakat menyambut safari politik NH. Tongkonan To’deata di Kecamatan Mengkendek jadi saksi kehadiran 10 ribu massa mengikuti kampanye terbatas yang harusnya hanya diikuti ratusan orang.

“Pernyataan sikap masyarakat adat Toraja itu jelas (mendukung NH-Aziz). Kalau dibilang targetnya 30 persen, kami dari masyarakat adat yakin bisa 40 persen. Di Toraja, sebenarnya tinggal dua kandidat yang bersaing dan menjadi pikiran orang Toraja, tapi kami sudah putuskan untuk mendukung dan memenangkan NH-Aziz. Itu sudah pasti,” kata Puang Barumbun, Minggu (8/4).

Puang Barumbun sendiri ikut menghadiri kampanye terbatas NH di Tongkonan To’deata bersama Wakil Bupati Tana Toraja sekaligus Ketua DPD II Golkar setempat, Victor Datuan Batara. Kampanye terbatas itu idealnya hanya dihadiri 250 orang sesuai undangan, tapi besarnya antusiasme masyarakat tidak bisa dibendung. Victor selaku tuan rumah meminta maaf kepada Panwaslu atas membeludaknya massa.

Kata Puang Barambun, totalitas dukungan kepada NH-Aziz dilandasi berbagai pertimbangan. Di antaranya yakni pasangan nomor urut satu merupakan satu-satunya wakil Toraja pada Pilgub Sulsel 2018. NH diketahui tidak bisa dipisahkan dengan Toraja. Itu karena menantu dan cucunya merupakan orang Toraja.