Said Iqbal selaku Presiden KSPI, pada kata sambutannya, mengajak seluruh elemen untuk bersatu dalam Partai Buruh demi rakyat kecil.

“Sudahlah buang ego kita pimpinan serikat buruh, hidupnya kembali partai ini adalah murni untuk kesejahteraan negara dan rakyat Indonesia, tidak ada kepentingan pribadi pribadi,” jelas Iqbal.

Iqbal juga mengatakan, justru negara – negara sejahtera di Eropa dan benua Amerika justru Partai Buruhnya disana kuat bahkan berkuasa, seperti Inggris, Selandia Baru, Brazil dan banyak negara lainya.

“Ini adalah partai klas pekerja, buruh, tani, masyarakat marginal, dan kalau kita kaum itu bersatu, tidak hanya jadi peserta pemilu, kita bahkan bisa menentukan di Republik ini,” semangat Iqbal pada seluruh peserta yang hadir.

Rakernas Partai Buruh ini, terlihat dihadiri oleh unsur pendiri dan seluruh perwakilan pengurus daerah (provinsi) Partai Buruh seluruh Indonesia.

Dalam rakernas kali ini akan membahas atau menetapkan 12 Agenda penting menuju Kongres Partai Buruh yakni : Menetapkan AD/ART, Program Kerja, Rekomendasi Partai, Platform Partai, Idiologi dan Azas Partai, Struktur Kepengurusan, Isu Utama Perjuangan, Mahkamah Partai, Atribut Partai, Hal hal lain yang dianggap perlu diputuskan kongres.

Kegiatan rakernas ini ditutup pada pukul 17.00 Wib, dengan seluruh peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya dipimpin Said Iqbal (*)

YouTube player