MAKASSAR, RAKYAT NEWS – Partai Buruh Sulawesi Selatan menyerah dokumen fisik perbaikan persyaratan administrasi calon anggota legislatif (Caleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel.

Ketua Exco Partai Buruh Sulsel, Akhmad Rianto mengatakan bersyukur partai buruh menjadi partai ke 2 menyerahkan persyaratan administrasi bacaleg ke KPU Sulsel.

“Partai buruh merupakan partai ke 2 menyerahkan dokumen bacaleg Provinsi Sulsel,” katanya.

Ia menargetkan Partai Buruh pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang mampu meraih 10 kursi DPRD Sulsel.

“Kami berharap Partai Buruh dapat meraup suara dan kursi di dprd propinsi sulsel 10 kursi dan penyelenggara pemilu KPU dan Bawaslu dapat menyelenggarakan pemilu yang bermartabat.

Selian itu, Ia berharap KPU dan Bawaslu mempu bekerja secara profesional dan menghasilkan pemilu yang bermartabat.